Blog atau pun website merupakan salah satu sarana dalam mencari keuntungan berupa uang. Tetapi tentunya butuh perjuangan untuk mendapatkan hasilnya. Banyak orang yang berpikir bahwa melalui blog atau website anda akan mendapatkan jutaan rupiah atau bahkan miliaran rupiah. Tetapi sebenarnya semua membutuhkan kerja keras. Salah satunya adalah bagaimana untuk mendapatkan kunjungan yang banyak pada blog atau website. Istilah kerennya adalah bagaimana cara untuk meningkatkan traffic ke blog atau website anda.
Saya pribadi bukan seorang blogger yang telah mendulang sukses melainkan seorang blogger yang telah termakan oleh sebuah sistem berupa "mencari uang di dunia internet sangat gampang" atau bahkan ketika saya sudah mendapatkan traffic yang tinggi saya juga sudah termasuk orang-orang yang gagal karena mengikuti proses yang cepat yaitu "meningkatkan traffic dengan cepat" atau dalam bentuk apapun itu. Oleh karena itu, berikut beberapa hal yang menurut saya cukup efektif dalam meningkatkan traffic ke blog atau website anda.
Rutin dalam posting artikel. Hal ini merupakan hal yang paling penting dalam dunia blog atau website. The most important thing when you start a website or blog. Memang ini merupakan hal yang paling sulit untuk dilakukan. Permasalahannya adalah buat jadwal yang cocok bagi anda dalam update artikel. Apakah itu seminggu beberapa kali, atau satu hari 2 kali. Itu terserah anda, dan tergantung dari kemampuan anda.
Tingkatkan index blog atau website di search engine. Rutin dalam posting artikel akan meningkatkan index anda di blog. Untuk blog dengan platform blogger, maka anda tidak perlu mendaftarkan blog anda di search engine google. Anda hanya perlu rutin dalam menulis dan mem-post artikel anda yang berada di blog atau website. Tetapi bagi anda pemilik website anda harus mendaftarkan website anda ke search engine yang ada seperti google.com, bing.com, ask.com dan lain-lain. Karena secara probabilitas semakin banyak database website atau blog anda maka akan semakin banyak peluang untuk dikunjungi.
Rutin dalam ping blog atau website. Tujuannya adalah ketika anda telah membuat artikel yang terbaru, artikel anda tidak secara langsung terdaftar di data base search engine. Melainkan perlu dilakukan sebuah ping otomatis menggunakan website atau ping tools. Anda juga saya sarankan untuk mendaftarkan feed blog atau website feed anda ke website google feedburner.
Keyword yang tepat. Mengapa keyword masuk ke posisi keempat? karena saya ingin katakan adalah syarat utama dalam meningkatkan traffic itu terlebih dahulu adalah masalah rutin dalam menulis dan mem-posting artikel pada blog atau website anda. Jika anda sudah secara rutin dan frekuensi dalam melakukan itu baru anda masuk ke keyword yang tepat dalam membuat artikel.
Konten yang original. Last but not least, inilah yang terakhir konten original yang sangat penting ketika anda telah melewati cara-cara sebelumnya. Tulislah artikel itu sesuai dengan kata-kata anda. Seperti seorang penulis, tidak ada yang bisa langsung menulis sebuah buku atau novel langsung terkenal melainkan mereka telah menulis ribuan dan bahkan ratusan ribu hal sehingga mampu memberikan tulisan yang menarik.
Share blog atau website via social networking. Menggunakan prinsip manajemen pemasaran, semakin banyak info yang anda sebarkan tentang blog atau website anda dan ditambah dengan informasi yang menarik, maka traffic menuju ke blog anda akan semakin meningkat dan page view anda akan bertambah.
Sekian dulu artikel saya mengenai bagaimana cara efektif untuk meningkatkan traffic ke blog atau website anda, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.
Share blog atau website via social networking. Menggunakan prinsip manajemen pemasaran, semakin banyak info yang anda sebarkan tentang blog atau website anda dan ditambah dengan informasi yang menarik, maka traffic menuju ke blog anda akan semakin meningkat dan page view anda akan bertambah.
Sekian dulu artikel saya mengenai bagaimana cara efektif untuk meningkatkan traffic ke blog atau website anda, semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.
informasi yang sangat bermanfaat, terutama buat saya sendiri yg memang belum bisa, karena waktu memang sangat terbatas, blogwalking hanya berkunjung dan sebentar
ReplyDeleteterima kasih banyak sudah berbagi
Thanks gan for your information..
ReplyDeleteMasfim dot Com
Hi..was here today..visit back..have a nice Sunday
ReplyDeleteBlogwalking mas bro
ReplyDeleteTerimakasih sudah memuat artikel menarik dan bermanfaat ini
ReplyDelete